Lembaga Amil Zakat Nasional SK. Menteri Agama RI No.410 Tahun 2004 Di Bawah Yys. Daarut Tauhiid , Pendiri & Pembina : KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym)
Home » » Bantuan Kursi Roda Gratis ke--98,99,100,101,102,103,104

Bantuan Kursi Roda Gratis ke--98,99,100,101,102,103,104

Written By DPU DT Sumsel on Selasa, 06 Maret 2012 | 12.38

Ini adalah Ibu Sainuda,
ibu ini mengalami stroke yang berawal dari sakit syaraf kata keluarganya,
Ibu yang berumur 62 tahun ini dirawat anak dan menantunya di Dusun 1 Desa Bentayan Kecamatan Tungkal Ilir Kabupaten Banyuasin, yang jika dilalui melalui jalan darat dari kota Palembang memerlukan waktu tempuh sekitar 4, 5 jam itupun dengan catatan cuaca tidak hujan. karena jalan yang dilalu masih merupakan jalan tanah. terima kasih ungkap keluarganya. Ketika anaknya bertanya kepada sang ibu 'makmano mak rasonyo naek kursi roda'. Sang ibu walau dalam keadaan sakit menunjukkan senyum bahagianya.


Atas informasi yang kami peroleh dari anggota KKN Angkatan III Kelompok 36 STIE Rahmaniyah yang sedang melakukan kegiatan di Desa Sri Damai Kecamatan Keluang Kabupaten Musi Banyuasin,
kami mengunjungi Ibu Nurjannah yang telah mengalami lumpuh lebih dari 2 tahun bermula dari stroke.
Nampak sang ibu sangat bahagia, ketika kami menyampaikan maksud kedatangan kami untuk memberikan bantuan kursi roda secara gratis yang berasal dari para donatur, simpatisan, dan setiap orang yang peduli dengan kegiatan ini. terima kasih kata ibu Nurjannah secara berulang-ulang.

Ini adalah Ibu Siti Rofea (55 tahun), anaknya seorang ustadz yang mengabdi di desa ini kata Pak Darlin (Pak Kades Sri Damai) yang dengan sukacita menemani kami menyalurkan kursi roda ini ke warganya.
Terima kasih atas bantuannya ungkapnya...

Sakit ini menurut sang ustadz berawal dari asam urat lalu  mengakibatkan stroke dan akhirnya untuk berjalanpun sulit kata beliau.

kami sekeluarga besar mengucapkan terima kasih ya, sampaikan salam kami kepada para donatur yang sudah berpartisipasi ucapnya.


Ini adalah Diah Putri Marhamah, siswa kelas 3 SD di Kabupaten Musi Rawas -- merupakan anak ke-3 dari Ibu Sumiah yang ketika kami datang ke rumah beliau di L Sidoharjo Kabupaten Musi Rawas -- sang ibu sedang dibawa keluarga ke Rumah Sakit untuk menjalani pengobatan,

Menurut Ibu Giyarniyanti (Seorang Guru SMU di yang telah menghubungi DPU DT Sumsel untuk memberikan bantuan kursi roda ini, Ibu Sumiah berumur 40 tahun, suaminya hanya sorang PPL (Petugas Penyuluh Lapangan) mas, ungkapnya, sekarang sang suami sadang menemani ibu sumiah mas, anak mereka jumlahnya 3 mas lanjutnya. terima kasih ya mas sampaikan kepada yang telah membantu ini. mudah-mudahan Allah SWT menjadikan ini amal jariyah ucapnya.

Alhamdulillah berdasarkan informasi yang kami peroleh dari Sahabat kami, Iwan Cahyadi di Kota Lubuk Linggau, kami mengunjungi Ibu Sumi yang berusia 90 tahun, ibu Sumi saat ini dirawat oleh anak menantunya di Kelurahan Simpang Priok Rt 06 Lubuk Linggau Selatan.
Ketika kami datang dengan membawa kursi roda ini secara gratis, tampak dari wajahnya begitu terharu. terima kasih ungkapnya lirih...






Ini adalah Junaidi, anak angkat dari Bapak Lasimin, dimana pak Lasimin yang  saat ini sedang sakit kurang sel darah merah dan maag kronis lebih dari 10 tahun ungkapnya. ini kursi roda untuk Bapak ungkapnya, saat ini Bapak sedang berbaring lemas di Desa Talang Lahat Kecamatan Sialang Kehagi katanya.
Bapak sangat memerlukan kursi roda ini ungkapnya, karena untuk bergerak saja susah, mudah-mudahan dengan ini bapak bisa dibawa keluar agar kondisi badanya bisa membaik ungkapnya dengan mata berbinar, makanya ketika saya mendengar program bantuan gratis yang ada ini-- saya langsung menghubungi dan terus berharap agar dapat katanya. Alhamdulillah kesampaian, katanya... terima kasih ya kepada semua yang telah membantu ini.





Ini adalah Ibu Semi. Ibu Semi berumur 75 tahun, saat ini ibu Semi dirawat anaknya Asmi di Lubuk Kupang Kota lubuk Linggau Rt 09.
Ibu Semi dengan kondisi umur, sudah sangat sulit untuk bergerak. terima kasih ucap keluarganya, ibu sangat ingin melihat-lihat luar katanya, alhamdulillah dengan ini, ibu bisa kami ajak jalan keluar ungkap Asmi sang anak yang merawat ibunya. ini.

Terima kasih ya...



Sahabat, itulah ucapan syukur mereka dan ucapan terima kasih yang mendalam yang mereka sampaikan.
Mari kita rawat kedua orang tua kita seperti apa yang mereka lakukan.

Program ini dapat diikuti oleh Sahabat semua, baik dalam bentuk do'a, informasi maupun donasi.
Untuk donasi dapat berupa barang langsung
atau via transfer ke

No Rekening Donasi:
  
Bank Syari'ah Mandiri (BSM)
No. Rek. 700.314.6353
atas nama DPU DT Palembang -Infaq Sadaqoh

Bank Mandiri
No. Rek. 11.3000.2166.787
atas nama DPU Daarut Tauhiid

Bank Muammalat
No. Rek. 01.6719.9689
atas nama Supriadi QQ. DPU Daarut Tauhiid

Bank Rakyat Indonesia (BRI)
No. Rek. 5744.01.000.774.507 
atas nama Dompet Peduli Ummat Daarut Tauhiid QQ Infaq Shadaqah

Share this article :

+ komentar + 2 komentar

6 Maret 2012 pukul 15.39

tetap semangat ya teman-teman dpu dt sumsel :) semoga makin bisa bermanfaat untuk orang banyak.. amiin...

15 Maret 2012 pukul 13.33

Aamiin... terima kasih mba lia, semoga mba lia dan keluarga di lampung senantiasa diberikan Allah SWT kesehatan dan kemudahan dalam aktivitas sehari-hari...Barakallah

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

 
Kantor :
Copyright © 2013. DPU Daarut Tauhiid Palembang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger